Cara Mengetahui Nama Jenis Font yang Ada pada Gambar

loading...
Mengetahui Jenis Font pada gambar -- Para desain grafis memiliki permasalahan klasik yang cukup sering dialami, khususnya para desainer grafis yang masih baru, yang kesulitan dalam menghafal berbagai jenis font yang jumlahnya tidak terhingga, bahkan ada yang mengatakan hingga ratusan ribu jumlahnya. Sehingga masalah besar akan timbul kala ingin membuat desain, dimana ada beberapa teks yang menggunakan font-font yang jenisnya belum sama sekali pernah dilihat, dan hanya melihat gambarnya saja.

Cara mudah mengetahui / mendeteksi nama jenis Font di gambar 

Sehingga jalan satu-satunya (yang tidak mungkin dilakukan) yaitu menggambar font secara satu-per-satu, dan ini sulit bahkan tidak mungkin dilakukan karena akan memerlukan waktu yang terlalu lama, dimana proses biasanya hanya berlangsung satu atau dua menit saja, akan tetapi jika dilakukan secara “manual” seperti itu membutuhkan waktu hingga satu jam. Tentunya jika Anda adalah seorang desainer grafis handal, tentunya jangan menyerah, kita dapat mengatasi hal ini “secara mudah” dengan bantuan sebuah aplikasi online.

Sediakan font yang ingin dicari jenisnya, entah itu merupakan sebuah gambar berwarna, ataupun dari sebuah gambar stempel. Adapun font yang paling gampang untuk ditemukan nama jenisnya yaitu yang warnanya hitam dengan dasar putih, atau bisa juga sebaliknya. Tetapi Kamu juga masih bisa berpeluang bear untuk mengetahui nama jenis pada font yang berwarna-warni. Bahkan, jika hingga font yang ingin dicari penuh dengan background full color, masih tetap dapat dicari nama jenisnya. 

Kamu perlu melakukan crop pada bagian font yang ingin di-scan oleh aplikasi online tersebut nantinya, Kamu dapat menaruh sekitar lima atau enam huruf saja, tentu dapat dilihat dengan jelas karena nantinya akan discan oleh mesin pada aplikasi online tersebut. Untuk melakukan cropping (pada gambar berisi huruf) tersebut tentunya bukan hal yang sulit dilakukan.

Dan yang perlu diingat, Kamu harus mengambil sebagian saja. Seperti jika pada gambar terdapat dua huruf yang berbeda jenisnya, maka Kamu ambil satu jenis huruf saja, dan buang satu jenis huruf lainnya, hal ini dilakukan agar aplikasi online tersebut tidak “pusing” dalam melakukan scan karena ada 2 jenis huruf yang berbeda.

Cara ampuh mengetahui nama jenis font yang Ada pada Gambar 

Caranya cukup mudah, tentu yang dibutuhkan adalah koneksi internet, karena kita akan menggunakan aplikasi online. Berikut di bawah ini langkah-langkah untuk mengetahui nama jenis huruf pada gambar.

  1. Pertama-tama kunjungi Situs aplikasi online-nya, yaitu situs MyFonts disini 
  2. Kemudian Kamu upload gambar yang ingin dicari nama fotonya.
  3. Klik tombol Continue (usahakan font pada gambar tidak saling menempel, dan juga lurus, tidak miring-miring, sehingga dapat lebih akurat dibaca oleh aplikasi online MyFonts ini.
  4. Lalu, kembali klik tombol Continue
  5. Kemudian situs aplikasi online ini akan mulai melakukan proses menerjemahkan gambar yang diupload, untuk mencari font yang pas dan sesuai (menurut dia). 
  6. Kamu tunggu hingga selesai, yang nantinya muncul nama jenis font dari gambar yang kita upload.

Akan tetapi, jangan kecewa apabila hasilnya jauh dari yang kita harapkan, karena namanya juga aplikasi online yang dibuat manusia tidak ada yang sempurna. Pada langkah-langkah diatas mungkin saja muncul 2 atau lebih opsi nama font yang muncul, kalau begitu sekarang kita sudah dapat mencocokannya secara manual hingga akhirnya ditemukan nama jenis font tersebut.

Nah, setelah Kamu mengetahui nama font tersebut, maka langkah selanjutnya yang dapat dilakukan yaitu mencari font tersebut di database komputer, apabila belum memiliki, maka Kamu dapat men downloadnya di internet, akan tetapi jangan dari website myfont.com karena font yang ingin didownload disana berbayar, Kamu dapat mencarinya secara gratisan dengan  searching via Google. Akan tetapi jika memang tidak ingin ribet, maka Kamu dapat membelinya di situs MyFonts tersebut.

Semoga bermanfaat.

loading...
Artikel Terkait: